TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 7:18

Konteks
7:18 Sebab aku tahu, bahwa di dalam aku, yaitu di dalam aku sebagai manusia, u  tidak ada sesuatu yang baik. Sebab kehendak memang ada di dalam aku, tetapi bukan hal berbuat apa yang baik.

Roma 7:22-23

Konteks
7:22 Sebab di dalam batinku y  aku suka akan hukum Allah 1 , z  7:23 tetapi di dalam anggota-anggota tubuhku aku melihat hukum lain yang berjuang a  melawan hukum akal budiku dan membuat aku menjadi tawanan hukum dosa b  yang ada di dalam anggota-anggota tubuhku.

Ayub 42:6

Konteks
42:6 Oleh sebab itu aku mencabut perkataanku p  dan dengan menyesal q  aku duduk dalam debu dan abu 2 . r "

Mazmur 119:25

Konteks
119:25 Jiwaku melekat kepada debu, g  hidupkanlah h  aku sesuai dengan firman-Mu. i 

Amsal 30:2

Konteks
30:2 Sebab aku ini lebih bodoh dari pada orang lain, pengertian manusia tidak ada padaku.

Amsal 30:5

Konteks
30:5 Semua firman Allah adalah murni 3 . u  Ia adalah perisai v  bagi orang-orang yang berlindung pada-Nya.

Yesaya 6:5

Konteks
6:5 Lalu kataku: "Celakalah t  aku 4 ! aku binasa! u  Sebab aku ini seorang yang najis bibir, v  w  dan aku tinggal di tengah-tengah bangsa yang najis bibir, x  namun mataku telah melihat y  Sang Raja, z  yakni TUHAN semesta alam. a "

Yesaya 64:5-6

Konteks
64:5 Engkau menyongsong mereka yang melakukan yang benar s  dan yang mengingat jalan yang Kautunjukkan! Sesungguhnya, Engkau ini murka, t  sebab kami berdosa; terhadap Engkau kami memberontak sejak dahulu kala. 64:6 Demikianlah kami sekalian seperti seorang najis u  dan segala kesalehan v  kami seperti kain kotor; kami sekalian menjadi layu seperti daun w  dan kami lenyap oleh kejahatan kami seperti daun dilenyapkan x  oleh angin.

Lukas 5:8

Konteks
5:8 Ketika Simon Petrus melihat hal itu iapun tersungkur di depan Yesus dan berkata: "Tuhan, pergilah dari padaku, karena aku ini seorang berdosa. b "

Lukas 7:6

Konteks
7:6 Lalu Yesus pergi bersama-sama dengan mereka. Ketika Ia tidak jauh lagi dari rumah perwira itu, perwira itu menyuruh sahabat-sahabatnya untuk mengatakan kepada-Nya: "Tuan, janganlah bersusah-susah, sebab aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku;

Lukas 18:11-14

Konteks
18:11 Orang Farisi itu berdiri p  dan berdoa dalam hatinya begini: Ya Allah, aku mengucap syukur kepada-Mu, karena aku tidak sama seperti semua orang lain, bukan perampok, bukan orang lalim, bukan pezinah dan bukan juga seperti pemungut cukai ini; 18:12 aku berpuasa q  dua kali seminggu, aku memberikan sepersepuluh r  dari segala penghasilanku. 18:13 Tetapi pemungut cukai itu berdiri jauh-jauh, bahkan ia tidak berani menengadah ke langit, melainkan ia memukul diri s  dan berkata: Ya Allah, kasihanilah aku orang berdosa ini. t  18:14 Aku berkata kepadamu: Orang ini pulang ke rumahnya sebagai orang yang dibenarkan Allah dan orang lain itu tidak. Sebab barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan. u "

Efesus 3:8

Konteks
3:8 Kepadaku, yang paling hina di antara segala orang kudus, s  telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang bukan Yahudi t  kekayaan Kristus, u  yang tidak terduga itu,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:22]  1 Full Life : AKU SUKA AKAN HUKUM ALLAH.

Nas : Rom 7:22

Banyak orang di bawah hukum PL mendapati bahwa dalam hati (jiwa dan pikiran) mereka menyukai hukum dan perintah Allah itu (bd. Mazm 119:1-176; Yes 58:2). Akan tetapi, pada saat yang sama, selama pertolongan diharapkan hanya dari hukum, nafsu-nafsu dosa masih berkuasa (ayat Rom 7:23). Demikian juga, saat ini di dalam gereja mungkin ada orang yang mengakui kebenaran, kemurnian, dan kesempurnaan Injil Kristus, namun karena belum mengalami kasih karunia Kristus yang melahirkan kembali, mereka menemukan dirinya masih terbelenggu dosa. Sementara kita berusaha hidup bebas dari perhambaan dosa dan kedursilaan, semua usaha kita akan sia-sia jika kita tidak sungguh-sungguh dilahirkan kembali, diperdamaikan dengan Allah, ditebus dari kuasa Iblis dan dijadikan manusia baru di dalam Kristus, serta hidup baru di dalam Roh (Yoh 3:3; Rom 8:1-39; 2Kor 5:17).

[42:6]  2 Full Life : DENGAN MENYESAL AKU DUDUK DALAM DEBU DAN ABU.

Nas : Ayub 42:6

Sebagai tanggapan kepada penyataan Allah, Ayub merendahkan diri dalam penyesalan. Kata "menyesal" berarti bahwa Ayub memandang dirinya dan bahkan kebenaran moralnya hanya seperti "debu dan abu" di hadapan Allah yang kudus (bd. pasal Yes 6:1-13). Ayub tidak menarik kembali apa yang dikatakannya mengenai hidupnya yang benar dan integritas moralnya, tetapi dia mengakui bahwa tuduhan dan keluhannya terhadap Allah tidaklah pantas diungkapkan seorang manusia fana, dan ia menyesal (bd. Kej 18:27).

[30:5]  3 Full Life : SEMUA FIRMAN ALLAH ADALAH MURNI.

Nas : Ams 30:5

Lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB.

[6:5]  4 Full Life : CELAKALAH AKU!

Nas : Yes 6:5

Di hadapan seluruh kekudusan Allah, Yesaya langsung menyadari ketidaksempurnaan dan kenajisannya sendiri, khususnya dalam kaitan dengan tutur katanya (bd. Yak 3:1-6). Ia juga menyadari akibat melihat Allah berhadapan muka (bd. Kel 33:20) sehingga menjadi ketakutan. Allah kemudian membersihkan mulut dan hatinya (bd. Im 16:12; Yer 1:9) dan menjadikannya layak untuk tetap berada di hadapan-Nya selaku hamba dan nabi dari Yang Mahakudus, Allah Israel. Semua orang yang menghampiri Allah harus diampuni dahulu dosa-dosanya dan hati mereka disucikan oleh Roh Kudus (bd. Ibr 10:19-22), karena hanya Allah dapat menyediakan kesucian yang dituntut-Nya

(lihat art. PEMBAHARUAN).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA